logo PT Nirmala Satya Development
Pengertian Minat

Interest bermakna suatu perasaan ingin memperhatikan dan penasaran akan sesuatu hal, sedangkan “passion” sama maknanya dengan gairah atau suatu perasaan yang kuat atau antusiasisme terhadap suatu objek

Minat adalah ketertarikan atau kecenderungan pada sesuatu yang merupakan sebuah aspek psikologis. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KKBI), minat berarti kecenderungan hati yang tinggi terhadap sesuatu, diartikan pula 19 sebagai gairah atau keinginan. Sedangkan dalam Bahasa Inggris, minat sering disebut dengan kata-kata “interest” atau “passion”. Interest bermakna suatu perasaan ingin memperhatikan dan penasaran akan sesuatu hal, sedangkan “passion” sama maknanya dengan gairah atau suatu perasaan yang kuat atau antusiasisme terhadap suatu objek.

Muhibbin Syah menjelaskan bahwa minat adalah kecenderungan hati yang tinggi terhadap sesuatu, gairah, keinginan. Selain itu, minat juga berarti kecenderungan dan kegairahan yang tinggi atau keinginan yang besar terhadap sesuatu. Menurut Slameto, minat adalah suatu rasa lebih suka dan rasa keterikatan pada suatu hal atau aktivitas, tanpa ada yang menyuruh. Oleh sebab itu, ada juga yang mengartikan minat adalah perasaan senang atau tidak senang terhadap suatu objek. Misalnya minat siswa terhadap kegiatan drumband.

Menurut Elizabeth B. Hurlock, bahwa interest are sources of motivation which drive people to do what they want to do when they are free to choose. When they see that something will benefit them, they became interested in it (minat merupakan sumber motivasi yang mendorong orang untuk melakukan apa yang mereka inginkan ketika mereka bebas memilih. Ketika mereka melihat bahwa sesuatu akan menguntungkan, mereka merasa berminat.

Sangat penting bagi seorang pendidik untuk memperhatikan minat dari siswanya, yaitu sebagaimana pendapat Des Griffin bahwa “there is compelling and important evidence about early childhood. Very young children are intrinsically creative and diserve in their interest, they respond to encouragement and simulation”.

Dari beberapa definisi di atas, maka dapat diambil sebuah kesimpulan, bahwa:

  1. Minat adalah kecenderungan jiwa terhadap sesuatu yang terdiri dari perasaan senang, perhatian, kesungguhan, adanya motif dan ketertarikan pada sesuatu yang kesemuanya berorientasi untuk mencapai suatu tujuan.
  2. Minat memunculkan rasa senang atau tertarik pada objek, yang menjadikan seseorang memperhatikan objek yang disenangi.
  3. Minat muncul setelah adanya pengetahuan tentang objek, dengan demikian minat dipandang sebagai suatu kesadaran terhadap suatu objek atas dasar adanya kebutuhan atau kemungkinan terpenuhinya kebutuhan.

Minat berkaitan erat dengan bakat. Sehingga penggunaan kata minat dan bakat selalu berikatan.

Apakah anda telah mengetahui minat dan bakatmu? Dengan mengikuti tes minat bakat, anda dapat mengetahui potensi dan arah dirimu kedepan. Keberhasilanmu mengungkap bakat dan mengarahkan minatmu kearah yang tepat, akan akan menentukan keberhasilan karirmu kedepan. yuk lakukan asesmen minat dan bakatmu di NS Development.

 


Referensi

Des Griffin, 2014, Education Reform: the Unwinding of Intelegence and Creativity, Newyork:Springer

Andin Sefrina, 2013. Deteksi Minat Bakat Anak.

Elizabeth B. Hurlock, 2016, Child Development, Japan: Mc. Graw Hill

Muhibbin Syah, 2003, Psikologi Belajar, Jakarta: Raja Grafindo Persada

Slameto, 2011, Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya, Jakarta: PT. Rineka

Artikel berhubungan: