Mengenal Tes EPPS Online, Kelebihan dan Kekurangannya
Tes EPPS (Tes Edward Personality Preference Schedule) merupakan sebuah tes kepribadian yang biasanya digunakan untuk mengukur tingkat kepribadian yang dimiliki seseorang
PT. Nirmala Satya Development atau NS Development telah mengkonversi tes EPPS menjadi sebuah tes psikologi dengan berbasis digital yakni tes EPPS Online. Dalam sistem tes EPPS yang berbasis digital ini terdapat beberapa fitur menarik.
Fitur menarik tersebut diantaranya interpretasi tes EPPS yang dilakukan secara langsung, proctoring melalui kamera, serta laporan hasil tes yang akurat, cepat, dan realtime. Tes ini dapat memberikan gambaran kepribadian seseorang yang melamar pekerjaan pada sebuah perusahaan.
Mengenal Tes EPPS Online
Tes EPPS atau Tes Edward Personality Preference Schedule merupakan sebuah tes kepribadian yang biasanya digunakan untuk mengukur tingkat kepribadian yang dimiliki seseorang. Biasanya untuk mengerjakan tes EPPS ini tidak dibatasi waktu. Sehingga penyelesaian tugas lebih ditekankan bukan waktu pengerjaannya.
Sejumlah aliran di psikologi mempengaruhi perkembangan pada tes EPPS ini. Aliran tersebut seperti Dynamic Hypothesis oleh McDougall, Functionalism oleh Dewey dan Angel, Psikologi Gestalt dan Psikoanalisis (Freud, Jung, dan Adler), dan Paradigma behaviorisme oleh Tolman & Stone.
Murai beserta kawan-kawannya menggunakan latar belakang aliran tersebut secara sistematis tentang human needs. Pada tahun 1954 Allen L. Edward mendesain dan menciptakan EPPS untuk memperlihatkan pentingnya motif serta needs seseorang. Pada tahun 1959 tes EPPS mengalami satu kali revisi pada bagian referensi dan tes scoring oleh Journal of Consulting Psychology.
Beberapa Needs pada Tes EPPS Online
Berikut ini terdapat 15 needs yang diungkap dalam tes EPPS yang mungkin perlu anda ketahui.
- Order (ord) segala sesuatu kebutuhan yang dilakukan secara teratur.
- Difference (def) kebutuhan untuk mengambil posisi kurang mampu dan mengalah.
- Achievement (ach) adalah kebutuhan prestasi dalam menghadapi sebuah tantangan.
- Autonomy (aut) yaitu kebutuhan agar tidak tergantung orang lain.
- Exhibition (exh) kebutuhan untuk dipuji, pamer, dan menonjolkan diri.
- Intraception (int) kebutuhan menyesuaikan diri dengan perasaan serta pandangan orang lain.
- Affiliation (aff) adalah kebutuhan agar dapat bergabung dengan orang lain.
- Endurance (end) yaitu kebutuhan melakukan sesuatu sampai selesai.
- Change (chg) untuk merasakan sesuatu yang bersifat baru.
- Succorance (succ) kebutuhan dalam mendapatkan perhatian orang lain.
- Abasement (aba) kebutuhan untuk merasa bersalah.
- Dominance (dom) adalah kebutuhan untuk menang atas orang lain.
- Nurturance (nur) yakni kebutuhan menolong orang lain.
- Aggressive (agg) merupakan kebutuhan yang digunakan untuk menyerang maupun menentang orang lain atas pandangan atau tindakan.
- Heterosexuality (het) yakni kebutuhan yang digunakan untuk berhubungan dengan jenis kelamin lain.
Fungsi Tes EPPS Online
Mahasiswa serta orang dewasa sering menggunakan tes ini. Tes kepribadian ini digunakan untuk kebutuhan riset dan konseling. Menggunakan 15 needs tersebut sebagai suatu variabel kepribadian yang bersifat independen.
Dalam konseling, tes ini digunakan untuk mencari pekerjaan sesuai motif kerja. Selain itu tes EPPS ini untuk mencari need yang dimiliki seseorang secara tidak sadar. Namun, tes ini dipahami sebagai tes kepribadian seperti MBTI.
Tujuan Tes EPPS Online
Tes ini digunakan untuk menguji konsistensi atas jawaban subjek. Tujuan dari tes EPPS ini adalah sebagai alat ukur kecenderungan terhadap 15 aspek kebutuhan, dipergunakan untuk menguji konsistensi jawaban subjek, serta memberikan sebuah gambaran yang berhubungan dengan pengukuran variabel kepribadian.
Keunggulan Tes EPPS
Jika dibandingkan dengan tes EPPS secara offline tes ini memiliki sebuah keunggulan tersendiri. Yaitu mudah digunakan melalui aplikasi dekstop (komputer atau laptop), user friendly, juga mudah Anda akses melalui aplikasi mobile phone (Android, browser).
Kekurangan Tes EPPS
Seperti tes kepribadian lain, tes ini butuh proses penyesuaian dengan sosial budaya Tanah Air supply culture fair menjadi konsisten dan reliabel. Selain itu, pelaksanaan tes ini memiliki keunggulan yang efisien dan efektif baik segi biaya, waktu, tempat, dan tenaga.
Jenis penelitian ini memiliki korelasi negatif dengan metode pengukuran yang kurang optimal dalam analisis faktor. Selain itu, tes ini rentan terhadap sosial desirability.
Cara Pengerjaan Tes EPPS
Penyajian tes ini dilakukan secara klasikal maupun individual tanpa batasan waktu dalam pengerjaanya. Namun, dengan jumlah soal sebanyak 225 butir ini biasanya akan selesai dalam waktu 40 menit. Terdapat dua pilihan jawaban yang disediakan pada tes EPPS ini yakni A dan B. Pilih salah satu jawaban yang sesuai dengan karakter Anda pada setiap nomor.
Tes Epps Online
NS Development menyediakan aplikasi tes EPPS dalam bentuk aplikasi psikotes online, yang telah di validasi oleh psikolog-psikolog berpengalaman, sehingga memberikan kepercayaan terhadap hasil tes. Kolaborasi antara tim IT dan Tim psikolog menghasilkan karya bermutu dan terpercaya dengan menyediakan aplikasi tes EPPS Online. Menggunakan Aplikasi tes EPPS Online memudahkan pengguna baik peserta tes maupun user (psikolog, perusahaan, Lembaga Pendidikan, Asesor) dalam mengakses tes EPPS.
Tes EPPS Online NS Development dapat diakses dimana saja dengan menggunakan perangkat yang tersedia seperti laptop, komputer, tablet dan mobile phone. Aplikasi psikotes online ini dapat digunakan dengan menggunakan browser maupun aplikasi android.
Ingin mengetahui lebih lengkap mengenai Tes DISC Online NS Development? Dapat mengunjungi langsung link tautan Tes EPPS Online.