Fungsi Keberadaan Tes Psikotes Online Bagi HRD Perusahaan
HRD perusahaan juga tidak perlu khawatir harus mempersiapkan ruangan dan juga mencari waktu pengganti untuk kandidat yang berhalangan hadir di lokasi. Sebab, psikotes online tersebut bisa dilaksanakan di masing-masing lokasi sesuai dengan jadwal atau waktu yang telah ditentukan.Â
Tes psikotes online mempunyai keunggulan tersendiri untuk para praktisi yang beralih memakai metode tersebut. Selain keamanannya terjamin, psikotes online juga bisa memangkas waktu yang dibutuhkan dalam proses recruitment. Sebab untuk penilaian hasil psikotesnya bisa dilakukan dengan lebih cepat atau bahkan secara instan.
HRD perusahaan juga tidak perlu khawatir harus mempersiapkan ruangan dan juga mencari waktu pengganti untuk kandidat yang berhalangan hadir di lokasi. Sebab, psikotes online tersebut bisa dilaksanakan di masing-masing lokasi sesuai dengan jadwal atau waktu yang telah ditentukan.
Untuk HRD Perusahaan, Inilah Fungsi Tes Psikotes Online!
Sebuah perusahaan merupakan penyerap tenaga kerja. Ya, perusahaan butuh tenaga kerja atau karyawan dalam rangka membantu untuk menggerakkan roda perusahaan tersebut. Sebab, roda perusahaan dapat berjalan secara maksimal apabila digerakkan atau dijalankan oleh orang-orang yang punya kualitas mumpuni dan juga kompeten di bidangnya.
Lantas, bagaimana caranya supaya perusahaan dapat memperoleh kandidat yang kompeten? Salah satunya yaitu lewat screening tes psikologi (psikotes) online. Beberapa praktisi HR biasanya memang lebih memilih menggunakan metode psikotes konvensional. Akan tetapi seiring perkembangan teknologi yang kian canggih menjadikan semua hal berbau digital. Sehingga saat ini pun muncul kemudahan tes psikologi yang bisa Anda lakukan secara online.
Dengan adanya psikotes tersebut, perusahaan akan terbantu pada proses awal recruitment. Perusahaan hanya tinggal mempersiapkan sisanya dari proses itu, sebelum orang tersebut dinyatakan lolos seleksi. Ya, perusahaan tinggal mencari bibit terbaik diantara bibit-bibit yang baik. Oleh sebab itu, jangan sampai Anda meremehkan atau menganggap sepele psikotes ini, ya!
Lantas, apa saja sih fungsi tes psikologi online ini untuk para praktisi HR?
Untuk Membaca Kepribadian Para Kandidat yang Melamar Kerja
Pada saat perusahaan merekrut pegawai, maka HRD harus cukup jeli di dalam membaca kepribadian para pelamarnya. Sebab, kepribadian seseorang jadi kunci yang penting dalam rangka menentukan cocok atau tidaknya orang tersebut bergabung dengan perusahaan. Untuk mengetahui kepribadian seseorang tentunya tak dapat Anda lakukan hanya melalui sekali pandang bukan?
Itu sebabnya, keberadaan tes psikotes online ini menjadi salah satu tolok ukur untuk dapat membaca gambaran umum seseorang. Sehingga, praktisi HR bisa membantu perusahaannya mendapatkan karyawan berkepribadian cocok dengan budaya perusahaan atau sistem kerjanya.
Bagi para pelamar kerja, jangan heran ya apabila gambaran mengenai diri Anda dengan gampang terbaca melalui psikotes yang Anda jalani.
Hasil dari Psikotes Bisa untuk Mengetahui Potensi Calon Karyawan.
Fungsi tes psikotes online untuk HRD perusahaan selanjutnya yaitu untuk mengetahui atau mengenali potensi dari para kandidat pelamar kerja. Tentunya tidak ada kandidat yang benar-benar sempurna di dalam memenuhi seluruh kualifikasi yang menjadi kebutuhan perusahaan. Oleh karena itu, potensi dari masing-masing kandidat yang melamar kerja bisa menjadi bahan pertimbangan bagi HRD perusahaan untuk menentukan atau memilih kandidat terbaik.
Ya, tugas dari praktisi HR yaitu memilah dan juga memilih potensi dari si pelamar sekiranya paling mendekati kualifikasi posisi yang perusahaan butuhkan. Ingat, belum tentu juga seseorang yang memiliki IPK paling baik sekalipun dapat secara otomatis lolos pada tahap tes psikotes online ini. Sebab, semua itu juga tergantung pada penilaian potensi yang dilakukan oleh HRD perusahaan.
Alat Ukur Tingkat Kecerdasan Kandidat yang Melamar Kerja
Ada pula sejumlah posisi di perusahaan yang mengkhususkan para kandidat karyawannya harus punya intelegensi tertentu. Dengan adanya tes psikotes online inilah tingkat kecerdasan dari seorang pun dapat Anda ukur. Sebelum mendalami kemampuan calon karyawan melalui sesi wawancara, seseorang harus bisa lolos pada tahap psikotes ini terlebih dahulu.
Sebab, perusahaan pun membutuhkan seseorang yang cerdas juga cepat di dalam membuat sebuah keputusan. Terlebih lagi untuk jabatan atau posisi strategis pada level yang lebih tinggi. HRD perusahaan harus lebih jeli di dalam menilai kandidat pelamar kerja dengan kecerdasan intelektual yang baik melalui psikotes online ini.
Vendor Psikotes Online Terpercaya
Nah, bagi Anda para HRD perusahaan yang hendak melaksanakan proses recruitment, untuk psikotesnya onlinenya kami akan merekomendasikan vendor yang terpercaya yaitu NS Development. Mengapa harus NS Development? Dengan sistem yang terintegrasi di dalam "Aplikasi Recruitment" (job posting, psikotes online, beserta database recruitment). Maka NS Development bisa membantu Anda dalam membangun pusat data dan memudahkan pengambilan keputusan pada proses recruitment.
- Anda bisa mendapatkan fitur sesuai kebutuhan
- Database recruitment tidak terbatas alias unlimited
- Aplikasi psikotes terpercaya
- Psikogram (customize hasil psikotes) sesuai dengan form perusahaan
- Mendapatkan layanan free customize tools khusus untuk perusahaan
Layanan tes psikotes online NS Development bisa Anda akses melalui desktop ataupun perangkat mobile phone, dengan memakai aplikasi android atau aplikasi browser. Yuk, segera bergabung di NS Development lalu dapatkan layanan yang memuaskan dengan kualitas mumpuni!