Jenis Tes Psikotes Online yang Biasa Perusahaan Gunakan
Jenis tes psikotes online ini bisa kita pelajari dan coba terlebih dahulu sebelum mendaftarkan diri ke perusahaan tertentu. Maka dari itu semoga bisa membantu Anda bahkan sebenarnya banyak jenis yang bisa kita pelajari mandiri.
Jenis tes psikotes online yang biasanya perusahaan gunakan perlu untuk kita ketahui sebelum melamar pekerjaan. Sekarang ini banyak tempat kerja mulai dari penerimaan talent acquisition, manager, spv staff, dan bahkan recruiter menggunakan tes seperti ini sebelum menerimanya.
Tidak hanya lembaga milik perseorangan atau swasta saja, pemerintah juga menggunakan tes seperti ini. Tentu saja para karyawan tersebut akan tersaring dari tahap seperti ini.
Pasalnya tes seperti ini akan memberikan hasil dari sebuah potensi dari para pengikutnya. Naik dalam jabatan bahkan memerlukan kembali tes seperti ini.
Maka para pengikut tes bukan hanya berasal dari para pekerja baru saja. Bahkan orang yang sudah lama bekerja dan akan naik tingkatan juga mendapatkan tes seperti ini.
Jenis Tes Psikotes Online yang Perusahaan Gunakan
Nah kami akan membahas mengenai tahap seleksi perusahaan yang satu ini. Perusahaan menggunakannya untuk menilai apakah seseorang tersebut memiliki sebuah personality dan sikap yang memenuhi kriteria perusahaan.
Tidak jarang dari tes psikotes seperti ini, perusahaan akan menerima Anda dengan tangan terbuka atau bahkan langsung mendepak begitu saja. Maka dari itu, usahakan sebelum mengikuti tes seperti ini kita mengetahui jenis dan menyusun strategi agar lolos.
Menentukan langkah yang tepat akan menjadi kunci ketika mendaftarkan diri. Oleh karena itu Anda jangan sampai melewatkan tes seperti ini.
Tes Personal Preference Schedule Test
Pertama kita akan mendapatkan soal dengan jenis yang berisikan pilihan alternative. Dari kedua pilihan antara A dan B tersebut akan menampakan kepribadian seseorang. Secara tidak langsung biasanya jawaban tersebut akan berisikan mengenai diri kita sendiri.
Maka dari itu, dalam sebuah tes pasti akan ada jenis yang satu ini. Anda perlu memilihnya sesuai dengan pikiran dan pendapat diri sendiri tentu saja. Oleh karena dari itu silahkan untuk menggunakan jawaban yang paling tepatnya untuk bisa mendapatkan poin yang tinggi dari tes tersebut.
Tes Logika Aritmatika
Jenis tes psikotes online yang selanjutnya adalah tes logika aritmatika seperti ini. Kita akan mendapatkan soal yang berisikan hitungan dengan menggunakan logika dalam perumusannya. Dari data yang disajikan tersebut akan terdapat pola khusus tersendiri untuk kita pecahkan.
Maka tidak hanya logika saja untuk mengerjakannya namun juga memerlukan konsentrasi. Dari estimasi waktu tes tersebut perlu kita perhitungkan sehingga tidak akan membuang banyak waktu. Jadi kita bisa melakukan pengerjaan dengan cepat dan tepat.
Ketika mengerjakan jenis yang satu ini usahakan untuk mengerjakan dari soal paling mudah terlebih dahulu. Pasalnya ketika kita terjebak dalam soal yang sulit tentu akan membuang waktu. Akan lebih tepat jika kita mengerjakan soal mudah dengan lebih dahulu dan memastikan jawaban tersebut memang benar.
Tes Verbal
Jenis tes psikotes online yang selanjutnya akan penting juga. Kita akan mendapatkan soal yang berisikan tes untuk kemampuan dalam berbahasa yang baik dan benar.
Ketika menggunakannya kita akan mendapatkan penilaian antara berkemampuan baik secara lisan dan tulisan. Ketika mendaftar ke posisi tertentu yang banyak melibatkan interaksi dengan orang akan membutuhkan skor tinggi pada tes seperti ini.
Usahakan untuk mempelajari dari perbendaharaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Misalnya seperti bagaimana sinonim, antonim, dan kata sambung yang tepat. Biasanya tidak akan terlalu sulit jika kita sudah terbiasa menggunakan bahasa yang baik dan benar sehari-hari tersebut.
Tes MBTI
Selanjutnya kita akan bahas jenis tes psikotes online yang tidak perlu diragukan lagi ketenarannya. Banyak orang yang sengaja mencari tahu mengenai jenis tes ini secara online meski tidak sedang mengincar profesi khusus.
Dalam hasil tes seperti ini akan ada 16 jenis MBTI yang akan memberikan gambaran karakter seseorang. Banyak yang merasa cocok dan hasilnya tersebut secara tidak langsung memang ada pada diri mereka sendiri.
Kita akan mendapatkan tes yang bisa mengukur preferensi psikologis dalam berkehidupan sosial. Terkadang jenis MBTI atau Myers Briggs Type Indicator akan memberikan peluang dalam memasuki jenis pekerjaan tertentu.
Jenis tes psikotes online ini bisa kita pelajari dan coba terlebih dahulu sebelum mendaftarkan diri ke perusahaan tertentu. Maka dari itu semoga bisa membantu Anda bahkan sebenarnya banyak jenis yang bisa kita pelajari mandiri.