Cara Menjawab Tes MMPI yang Perlu Anda Ketahui
Tes MMPI sebenarnya sangat mudah. Tes ini tidak perlu latihan khusus terlebih dahulu sebelum melalukan tes. Mengikuti tes MMPI, anda cukup mengerti instruksi tes, pasti anda bisa menjawab tes tersebut.
Tes MMPI merupakan salah satu alat tes yang tidak asing lagi ditelinga kita. Tes ini sering digunakan untuk mengungkap kesehatan mental. Tes MMPI gunakan oleh psikolog dan psikiater sebagai data sekunder untuk melakukan treatment psikologis terhadap pasien. Dengan bantuan hasil tes MMPI, psikolog dan psikiater dapat menentukan jenis tindakan/perawatan apa yang cocok bagi klien-klien dengan gangguan kesehatan mental.
Tetapi penggunaan tes MMPI tidak melulu untuk tujuan klinis (patologis). Tes MMPI juga digunakan secara luas untuk profile kepribadian dalam bidang recruitment, promosi jabatan baik di instansi pemerintah maupun swasta. Bahkan beberapa perguruan tinggi, mensyaratkan profiling kepribadian hasil tes MMPI sebagai salah satu syarat untuk mengambil program studi tertentu.
Sebagai peserta tes, apakah anda mengetahui cara menjawab tes MMPI?
Tes MMPI sebenarnya sangat mudah. Tes ini tidak perlu latihan khusus terlebih dahulu sebelum melalukan tes. Mengikuti tes MMPI, anda cukup mengerti instruksi tes, pasti anda bisa menjawab tes tersebut.
CARA MENJAWAB TES MMPI
Untuk mengetahui trik-trik menjawab tes MMPI, berikut kami memberikan tips-tips yang perlu anda lakukan dalam menghadapi tes MMPI. Tes MMPI sangat mudah, karena hanya memilih jawaban “Ya” atau “Tidak”. Bahkan orang dengan gangguan jiwa berat sekalipun, dapat mengikuti tes MMPI dengan syarat memiliki kemampuan membedakan kedua kata ini (“ya” atau “tidak”). Jadi cukup mudah, dan tidak perlu latihan apapun, anda pasti bisa menjawabnya dengan benar. Hanya ada beberap hal yang perlu peserta tes ketahui selama mengikuti tes ini. Berikut penjelasannya.
1. Semua soal terjawab
Peserta tes harus memastikan seluruh soal MMPI terjawab, dan tidak ada yang terlangkahi satupun. Jumlah soal MMPI beragam. Untuk tes MMPI (MMPI-1) jumlah soalnya 566 soal. Soal MMPI-2 jumlah soalnya 567 soal. Sedangkan soal MMPI-2 R/F jumlah soalnya 338 soal.
Pastikan tidak ada jawaban yang kosong. Karena jika ada jawaban yang kosong, akan mempengaruhi interpretasi, bahkan jawaban tes tidak layak diinterpretasi jika jumlah soal yang tidak terjawab melampau batas maksimum.
2. Jujur dalam memberikan jawaban
Anda harus jujur menjawab setiap pertanyaan tes-tes MMPI, terlepas dari baik atau tidaknya pertanyaan tersebut, terlepas dari sopan atau tidak jawaban anda, atau baik jeleknya jika memilih jawaban yang sesuai dengan diri anda. Anda harus jujur menjawab setiap item pertanyaan sesuai dengan kondisi yang anda alami.
Jika anda tidak jujur memberikan jawaban, hasil tes anda pasti sangat berpengaruh pada hasil tes. Dan kejujuran anda akan terdeteksi juga dari skala MMPI. Anda perlu mengetahui bahwa, Tes MMPI memiliki skala lie score (Skala L) yang mendeteksi kejujuran anda dalam menjawab soal. Jika anda tidak jujur, maka akan ada dua kemungkinan yang akan muncul, hasil tes tidak valid (tidak layak di interpretasi) atau anda akan terindikasi mengalami keadaan psikologi berat (patologis). Kedua hal ini mungkin anda tidak ingin mengalaminya.
3. Anda harus konsisten
Konsisten adalah salah satu sifat dari manusia normal. Dan penilaian terhadap sesuatu tergantung dari konsistensinya. Menghadapi tes MMPI anda harus menunjukkan sikap yang konsisten. Memang hal yang sulit untuk yang satu ini, karena tes MMPI memiliki pertanyaan yang kadang berulang dengan pasangan pertanyaan yang berlainan. Bahkan tidak mudah kita mengingat jawaban kita sebelumnya. Konsisten terhadap jawaban MMPI akan terjaga, jika anda jujur menjawabnya. Karena berulang berapi kali pun sebuah pertanyaan, jika anda jujur menjawabnya, berarti jawaban anda akan tetap sama. Artinya konsistensi anda terjaga.
Jika anda tidak konsisten dalam memberikan jawaban MMPI, maka anda akan terdeteksi sebagai orang yang “ngawur”. Tidak bisa membedakan antara fakta dan realita. Ingat, MMPI memiliki skala F yang mengukur konsistensi ini. Semakin anda tidak konsisten, maka hasil tes menujukkan hal yang negatif, bahkan dapat terindikasi mengalami keadaan mental yang buruk.
4. Tunjukkan diri anda “apa adanya”
Terkadang ada peserta tes yang berusaha menunjukkan dirinya agar terlihat baik, sehingga menjawab soal tidak “jujur”, jika bertentangan dengan etika, norma, agama dll. Hal semacam ini juga terbaca di tes MMPI, yaitu skala K. Skala K akan mendeteksi anda apakah anda berusaha menujukkan diri anda lebih baik dari keadaan yang sebenarnya, atau anda berusaha menunjukkan lebih buruk dari keadaan yang sebenarnya.
Itulah cara menjawab tes MMPI yang bisa kami share kepada anda. Semoga bermanfa dan sehat selalu !!!
Ingin mengikuti tes MMPI Online, anda dapat mengikutinya di NS Development.