Tujuan Tes MMPI yang Perlu Anda Ketahui!
Secara umum tes MMPI memiliki tujuan untuk mengetahui kepribadian seseorang, terutama gangguan-gangguan psikologis yang ada di dalam diri seseorang, seperti gangguan anti sosial, gangguan seksual, gangguan depresi, dan sebagainya
Tujuan Tes MMPI sangat luas. Pada awal pengembangan tes MMPI (1940), tes berfungsi sebagai alat bantu dalam proses diagnosis psikiatris (diagnosis patologis kepribadian). Hingga pada tahun 1960-an, MMPI dipandang sebagai tes kepribadian terkemuka dan lebih digunakan pada subjek-subjek yang normal dalam lingkungan konseling, pekerjaan, medis, militer, dan forensik.
Secara umum tes MMPI memiliki tujuan untuk mengetahui kepribadian seseorang, terutama gangguan-gangguan psikologis yang ada di dalam diri seseorang, seperti gangguan anti sosial, gangguan seksual, gangguan depresi, dan sebagainya.
Pada penggunaan kasus-kasus klinis, tes MMPI dapat mengungkap seperti Hypocondria, Depresi, Histeria, Psikopat, Psikoastenia, Schizoprenia, Hypomania, Introversi sosial, Femininitas dan Maskulinitas. Dengan adanya revis tes MMPI, menjadi MMPI-2, MMPI-2 R/F, MMPI-A, skala-skala klinis juga mengalami penambahan.
Selain penggunaan secara klinis, alat ini bisa juga digunakan untuk melihat gambaran untuk kepribadian terutama dinamika psikologis yang terkait dengan aspek kesehatan jiwa secara umum. Dari dulu sudah diakui akurat sebagai fit and proper test (oleh psikiater atau psikolog) untuk klien yang akan menduduki jabatan, termasuk calon presiden RI.
Secara umum MMPI/MMPI-2 dapat digunakan untuk tujuan sebagai berikut:
- Evaluasi pasien gangguan jiwa untuk membantu status kesehatan mentalnya.
- Alat menilai simptom untuk menentukan perawatan yang sesuai.
- Alat menilai pasien untuk melakukan perencanaan pe-rawatan.
- Evaluasi efek dari perawatan atau terapi.
- Alat penelitian epidemilogi menggunakan kriteria kepri-badian.
- Alat penilai kepribadian untuk posisi publik seperti polisi, tentara, pilot, pemadam kebakaran, calon bupati-gubernur-presiden, pejabat lain dan jabatan-jabatan lain yang penting untuk dilihat kesehatan jiwanya.
- Alat penelitian psikologi terutama menentukan perbedaan kriteria kepribadian.
- Alat penelitian genetika kepribadian.
- Alat penelitian dengan konteks budaya yang berbeda.
- Evaluasi kesehatan mental orang tua.
- Evaluasi kesehatan mental tersangka (alat forensic kesehatan mental).
Anda berminat mengikuti tes MMPI?
Anda dapat mengikuti tes MMPI Online yang diselenggarakan oleh NS Development. Hasil tes MMPI Online akan diupload secara otomatis kedalam sistem maksimal 1 x 24 jam setelah pelaksanaan tes. Tes MMPI Online dapat diakses via browser maupun aplikasi mobile phone.